Rabu, 30 Januari 2013 di 05.23 Diposting oleh M_Alihartono 0 Comments



Welcome Auroth.
Telah lama naga ini tertidur.. 6.75 membangunkannya.
Sayapnya sudah terbentang, bertarung dalam perang tanpa akhir.. DotA.
Welcome Winter Wyvern.
Naga Es pembawa kutukan! 
Mengelabui musuh, untuk berhianat, menghancurkan sesama...
Terjebak.. di tengah badai ES panjang... yang tak berujung!

 

Arctic Burn


Imbues you with a deathly chill, causing you to gain bonus attack range and flying movement for 6 seconds. Your attacks place an arctic burn on enemies that slows them and burns a portion of their health away.

Level 1 - Increases range to 700, attacks slow for 25%
Level 2 - Increases range to 800, attacks slow for 30%
Level 3 - Increases range to 900, attacks slow for 35%
Level 4 - Increases range to 1000, attacks slow for 40%

Manacost: 120/110/100/90
Cooldown: 50/40/30/20 detik
Durasi: 6 detik (Bonus Range), 5 detik (Slow)

Note
• Instant Cast
• Damage-nya 6% dari sisa HP musuh
• Flying movement membuatmu dapat terbang diatas pohon dan terrain.
• Kamu tetap bisa diserang musuh selama Flying.
• Durasi slow dimulai dari attack pertama, tidak di-refresh saat attack kedua.


Penjelasan

Arctic Burn menjadi skill 'flying' lagi setelah fire fly dan sun ray. Dengan kemampuan ini kamu bisa menyerang, nge-slow dari atas pohon, tebing, dll. Wide vision... and FREEDOM!

Screenshot

Attack range mu akan bertambah sangat jauh, paling jauh! bahkan cukup jauh dibelakang jarak penembak jitu.. 'Kardel'.

Screenshot

Dan bertambahnya attack range akan membuat missile speed-mu yang tadinya lambat (700) menjadi jauh lebih cepat menyentuh target. kemudian menyerang dengan slow dan damage yang berdasarkan sisa HP target.

Screenshot

Nah, dari sekian efek yang diberikan skill ini, yang akan menjadi tujuan utama pengaktifannya adalah... SLOW!


Perlu dicatat..

Efek slow Arctic Burn ini stack (bisa dipadukan) dengan segala jenis efek slow, termasuk splinter blast dan dari item Eye of Skadi.

Screenshot

Tidak seperti FireFly, terbang diatas pohon tidak merubuhkan pepohonan artinya kamu lolos dari kejaran.


Kapan diaktifkan?

Berdasarkan prioritas, Arctic Burn diaktifkan untuk..

1. Mengejar, agar musuh tetap dalam range skillmu atau temanmu dengan efek SLOW!
2. Kabur, selain slow tentu dengan kemampuan flying untuk melewati terrain, pepohonan atau sprout furion kemudian teleport ke base.

Screenshot

3. Last hit musuh yang sudah lari cukup jauh.

Screenshot

Arctic Burn tidak cukup 'spammable' (dilihat dari cooldown-nya) jadi gunakan dengan teliti. Tidak usah aktifkan saat farming atau push tower.


Tips..

Saat kamu melihat musuh sedang memukul tower kalian.. langsung aktifkan Arctic Burn dan serang dia dari jarak jauh. Musuh pastinya akan berusaha keluar dari range tower, dan dengan efek slow.. saat dia mundur kamu akan menghasilkan banyak hit, plus dari tower juga, Hahaha




Splinter Blast


Fires a passive shard of ice at an enemy unit. Upon impact, it gains new life and splits off into active shards that deal heavy damage and slow to all other enemy units. Initial target is unaffected.

Level 1 - 100 damage to secondary targets.
Level 2 - 180 damage to secondary targets.
Level 3 - 260 damage to secondary targets.
Level 4 - 340 damage to secondary targets.

Manacost: 120/130/140/150
Cooldown: 7 detik
Durasi: 4 detik
Casting Range: 1200
Area of Effect: 500

Note

• Animasi 'missile' nya selama 1.35 detik sebelum menyentuh target.
• Efek slow sebanyak 25%.
• Target yang kamu klik tidak terkena efek apapun (Damage maupun slow)
• Juga menyerang hero invisible di area dekat target.

Penjelasan

NUKE from Auroth!

Screenshot

Damage Splinter Blast termasuk Nuke yang sangat sakit! 340 damage dan lihat cooldownnya.. 7 detik.

Efektif untuk AoE Nuke dan slow saat war. Juga akan dibutuhkan saat push dan defense.

Harrasing Splinter Blast tidak cukup efektif untuk solo lane, skill ini  sangat berbahaya untuk dual/trilane.

How to use?

Kelemahan skill ini adalah.. Target tidak menerima efek apapun.

Screenshot

Tetapi target itulah yang akan menjadi titik pusat AoE karena Missile sebenarnya (yang menghasilkan nuke dan slow) akan terpecah dari tubuh target itu, lalu menyerang semua yang ada dalam area efek.

Jangan klik Hero sebagai target, klik creep-nya terutama 'creep range', agar dapat menyerang creep melee dan cicil hero sekaligus. Kecuali kalau tidak ada creep disitu, sasar hero yang larinya paling lambat disana.

Splinter Blast tidak untuk digunakan saat situasi 1 vs 1. Karena hanya akan membuang mana-mu. Sangat efektif untuk push/counter push melawan cloner serta summoner rame semacam broodmother.

Screenshot

Melihat cooldown yang sangat spammable, 65% kapasiats mana-mu akan habis untuk penggunaan skill ini saja. Namun karena stat INT mu bagus, jadi No Problem.. cicil saja!

Lalu dengan casting range sejauh itu, bagus untuk mengejar musuh dari slow, meski slow-nya tidak sebaik Arctic Burn. Tapi jangan digunakan saat musuh sedang sendiri.



Cold Embrace


Reduces an allied hero's body temperature by encasing him in ice, sending him into a deep sleep and regenerating a percentage of max HP for 4 seconds, in addition to blocking all physical damage for its duration.

Level 1 - Regenerates 20 + 3% of max hp per second.
Level 2 - Regenerates 20 + 4% of max hp per second.
Level 3 - Regenerates 20 + 5% of max hp per second.
Level 4 - Regenerates 20 + 6% of max hp per second.

Manacost: 75
Cooldown: 17/16/15/14 detik
Durasi: 4 detik
Casting Range: 1000

Note

• Unit teman tidak bisa bergerak selama durasi regen cold embrace (disabe)
• Tidak bisa mengaktifkan semua jenis Item saat efek beku (heal) 
• Mendapat massive physical armor selama durasi (+99999999).

Screenshot

• Es Murni yang bahkan Fountain tidak bisa melelehkannya.

Screenshot
• bisa digunakan ke creep teman.


Penjelasan

Dingin es itu... menyehatkan.

Screenshot

Auroth adalah healer kompteten sepanjang game, akan sangat membantu selama proses lane.

Heal ini mengisi berdasarkan total kapasitas darah, artinya?.. sangat kencang untuk STR tinggi terutama, Tanker.

Sedikit kelemahannya adalah selama efek bekunya kamu/temanmu tidak bisa berjalan. Dan saat diam itu juga kamu tidak immune maupun invulnerable, istilahnya kamu akan sangat 'vulnerable' dengan magic/pure damage!

Tidak hanya itu..

Efek beku dapat mendatangkan bencana juga apabila lawanmu ada Mirana? Pudge? Kunkka? Dan masih banyak lagi musuh yang.. diuntungkan!

Screenshot

Tips..
Waktu yang paling tepat digunakan adalah saat kamu atau salah satu temanmu sedang diserang atau dikeroyok.

Screenshot

Atau membantu Tanker, nge-Tank barisan depan kalian karena dia harusnya akan menjadi fokus musuh.

Screenshot

Selain itu gunakan saat darah carry kalian terlihat berkurang, karena setiap tetes darah carry sangat berharga sekali buat tim.

Diluar situasi diatas sebaiknya gunakan di tempat yang tidak dijangkau musuh, kecuali darurat/ HP terlalu merah.


Fun way..

Cooldownnya tidak terlalu lama, menggunakannnya ke creep yang diserang tower (saat push tower) akan membantu :)

Animasi ES nya cukup mirip dengan Frost Bite, akan sangat mengecoh kalau musuhmu ada Rylai. Hahaha

Okay, kadang saat battle ada teman yang..  bikin kamu 'jengkel'. Nah, saat kalian berdua sedang dikejar musuh? Bekukan dia.. supaya kamu bisa kabur (wkwkwk, yang ini cuma bercanda :p)


Winter's Curse


Winter Wyvern strikes the battlefield with a maddening chill, cursing a targeted enemy unit and freezing it in place. All of the target's nearby allied units will go into an uncontrollable frenzy, attacking the frozen ally for a short duration.

Level 1 - Duration: 2.5 Seconds
Level 2 - Duration: 2.75 Seconds
Level 3 - Duration: 3 Seconds

Manacost: 250
Cooldown: 90/80/70 detik
Casting Range: 800
Area of Effect: 350

Note

• Target akan diam selama durasi.
• Musuh disekitar (350 AoE) akan meyerang targetmu yang diam.
• Tidak berefek ke musuh yang baru masuk ke 350 AoE setelah casting.
• 'Uncontrollable' tidak berefek ke musuh yang sedang magic immunity (dia tidak ikut menyerang target)
• Skill- skill counter milik target seperti helix (Axe), corrosive skin (viper), bristleback (Rigwarl) tidak akan menghasilkan damage ke temannya yang menyeranya.
• Apabila hero musuh membunuh target (temannya), dia tidak melakukan deny, melainkan KILL untukmu.
• Tapi apabila creep musuh yang membunuh target, kamu tidak mendapat kill.            "Target has been killed by his teammate"

Penjelasan

Pernah dikhianati teman sendiri? Ya, rasanya sangat memilukan..

WINTER CURSE! akan mengutuk musuh menjadi penghianat! Menyerang, mengeroyok bahkan membunuh temannya sendiri, hero yang seharusnya... seharusnya mereka lindungi!

Screenshot

Kamu memang bukan hero late dan kamu tidak perlu membangun DPS, karena kekuatan ulti-mu justru dibangun oleh musuh-musuhmu!

Target akan terkunci atau tidak bisa berjalan. Sementara teman yang dalam area akan (diperintahkan) menyerang target (temannya) dengan Attack mereka, sama seperti efek Call Axe. Dan apabila temannya yang nge-last hit? Kill tetap untukmu.

Screenshot

Fungsi utama?

Tentu Disable.

Beruntung kalau ada beberapa musuh disekelilingnya, karena mereka membantu mempercepat prosesnya (pembunuhan temannya).

Tapi tidak harus pada saat rame, karena AoE nya cukup kecil penggunaan utama-nya tidak harus saat banyak musuh berkumpul, bertemu satu musuh saja sudah sangat cukup untuk disablenya..

Screenshot

Kapan digunakan?

Saat Gank atau counter-Gank! Gunakan saja setiap kamu melihat musuh untuk membantu menangkap target bokongan, seperti fungsi disable lainnya.

Screenshot

Cukup efektif juga untuk membuka war karena range nya lumayan aman. Pastikan targetmu yang memiliki disable area yang berbahaya, agar tidak menjadi ancaman buat tim-mu.


Tips...

Semakin tipis armor yang kamu targetkan, semakin bagus.

Gunakan ke target yang sisa HP nya paling tipis.

Pastikan ada musuh Traxex atau terrorblade 'jadi' (yang jelas Attack-nya gila) di dekatnya, Hahahah..


Attack Modifier Musuh?

Perlu diketahui, untuk mengurangi efek yang berlebihan hampir semua attack modifier musuh (baik item maupun skill) tentunya tidak aktif apabila menyerang temannya sendiri.

Ini sudah termasuk..
Mana Burn (Magina-difusal),
Critical,
Backstab,
Bash,
Arrow Attack (searing arrow, burning spear, frost arrow, Glaives)
Lifesteal,
Maelstorm, dan sebagainya..

Tapi ada satu orb yang aktif... yaitu corruption dari stygian desolator milik temannya! hanya itu yang aktif  :)



Blade Mail?

Blade Mail tidak menyerang allies, jadi teman musuh yang menyerang target winter curse tidak menerima return damage.
Blade Mail hanya mengembalikan damage hero yang menyerangnya, jadi kamu juga tidak menerima damage return dari serangan temannya.

Artinya tidak ada yang menerima damage return dari target. Kecuali kamu sendiri yang nge-attack, itu pastinya kena return..


 

0 Responses so far.

Posting Komentar